Simulasi olah TKP kecelakaan lalu lintas pada BTCLS
Kegiatan Simulasi olah TKP kecelakaan lalu lintas pada Pelatihan Basic Trauma Cardiac Life Support (BTCLS) Akademi Kesehatan Rajekwesi Bojonegoro Bekerjasama dengan Jakarta Emergency Services 119 & Kemenkes RI di Kampus Akademi Kesehatan Rajekwesi Bojonegoro Minggu, 30 Juni 2019.
Simulasi tersebut melibatkan dan menggunakan armada dari :
1.Polsek Dander
2. Klinik Asyifa Kalitidu
3. PMI Bojonegoro (Markas dan UDD PMI)
4. Peserta Mahasiswa/i Kampus Akademi Kesehatan Rajekwesi Bojonegoro (62 orang)
Kegiatan berlangsung di jalan raya (Jl.KHR.Moch.Rosyid KM Ngumpak Dalem, Dander) depan kampus akademi kesehatan rajekwesi.
Kegiatan berlangsung di jalan raya (Jl.KHR.Moch.Rosyid KM Ngumpak Dalem, Dander) depan kampus akademi kesehatan rajekwesi. (Pukul 14.00 WIB)
Peserta di buat model orang kecelakaan terlebih dahulu dan di briefing oleh instruktur dari Tim Emergency Services 119 dari Jakarta
Mempersiapkan alat petugas kesehatan (Pertolongan pertama) serta armada yang akan dipakai simulasi BTCLS
Tempat yang di skenario dikampus Akademi Kesehatan Rajekwesi diantaranya : Lokasi Musibah, Lokasi Aman, Rumah Sakit Lapangan dan Rumah Sakit Rujukan
Dengan Kasus kecelakaan di Jalan Raya Mobil bertabrakan dengan mobil yang berakibat tabrakan beruntun dan juga mengakibatkan kendaraan bermotor juga menjadi korban kecelakaan serta mengakibatkan kebakaran
Penanganan korban diantaranya seperti patah tulang, luka lecet, trauma, luka tusuk dll.
Korban diantaranya ibu hamil, orang tua, anak muda dll.
diantara korban mendapat penanaganan yang berbeda dan ada yang di setting meninggal dunia
Kegiatan diakhiri dengan Evaluasi dari instruktur Tim Emergency Service 119
Kegiatan berlangsung simulasi aman dan lancar
Demikian atas perhatianya, Terimakasih
Twitter : pmi_bojonegoro
Instagram : pmi_kab.bojonegoro
Facebook (Fanpage) : PMI Kabupaten Bojonegoro
Youtube : pmi bojonegoro
Blog: pmi-kabupatenbojonegoro
Tidak ada komentar
Posting Komentar